Resep Masakan Ayam Saus Mentega

Resep Masakan Ayam Saus Mentega

Ayam merupakan bahan favorit yang banyak diolah menjadi beragam masakan. Kreasi Ayam Saus Mentega rasanya manis, gurih dan lezat. Ayam Saus Mentega sendiri adalah menu klasik yang hampir selalu ada di restoran dan ternyata cara masaknya nggak susah. Apalagi kalau Bunda punya Saus Tiram Selera, masak ayam yang tadinya ribet, jadi lebih simple deh sekarang. Nggak usah khawatir soal rasa, karena lezatnya sudah komplit dan berasa dalam sekali gigit. Manis, gurih dan warna saus mentega yang super menggoda bikin siapapun nggak bisa menolaknya!

Bahan utama:

Siapkan setengah ekor ayam, dan potong menjadi 10 bagian

jeruk nipis: 1 buah, dan peras airnya

bawang putih: 1 siung yang di tumbuk halus

garam: 1 sdt, atau secukupnya sesuai selera, dan

minyak goreng secukupnya saja

Bahan pelengkap:

½ buah bawang bombay yang diiris tipis

Mentega: 3 sdm

kecap inggris: 1 sdm

kecap asin: 1 sdt

gula pasir: ½ sdt

merica yang di halus kering atau bisa menggunakan merica bubuk: ¼ sdt

Cara membuat ayam saus mentega:

Ayam dicuci hingga bersih kemudian campurkan potongan ayam dengan air jeruk nipis yang sudah diperas. Kemudian campurkan bawang putih dan garam bersama dengan ayam dan Aduk hingga merata. biarkan selama 10 menit

Panaskan minyak dan goreng ayam sampai matang hingga berubag warna menjadi kecoklatan, angkat dan pindahkan ke dalam wajan yang kering dan bersih

Tambahkan sedikit minyak, panaskan dan tumis bawang bombay sampai tercium wangi harum dan biarkan sedikit layu

Campurkan mentega, kecap inggris, kecap asin, gula pasir dan merica yang sudah dihaluskan kering. Aduk hingga merata

Masukkan ayam yang telah digoreng, campurkan dengan saus, diaduk merata dan masak sampai bumbu meresap ke ayam.

Kemudian angkat dan sajikan ketika hangat agar lebih sedap.

Nantikan resep-resep menarik lainnya, hanya di aneka resep masakan terbaru 2021. 

Selamat mencoba - Aneka resep masakan terbaru 2021

Subscribe to receive free email updates: